Tips Kehamilan

5 Cara Cepat Meningkatkan Kesuburan Pada Wanita

Faktor kesuburan memegang peranan penting dalam kesuksesan program hamil yang anda jalankan, baik faktor kesuburan suami maupun istri. Namun di artikel kali ini trimester kehamilan akan secara khusus mengulas tips cara meningkatkan kesuburan pada wanita.

Cara Meningkatkan Kesuburan

Seorang perempuan dapat dikatakan sebagai perempuan yang subur jika ia memiliki sel telur dengan kualitas baik. Dan untuk mendapatkannya, ada 5 cara meningkatkan kesuburan pada wanita yang bisa anda lakukan, yaitu
  1. Berfikir Positif

  2. Hindari kecemasan, terutama bagi pasangan yang telah lama berkeluarga namun belum juga dikaruniai keturunan. Faktor tekanan dari orang-orang terdekat dan keinginan anda untuk dapat segera hamil bisa berubah menjadi stress yang justru akan menghambat kesuksesan program hamil yang anda jalani.

  3. Berolahraga Secara Rutin

  4. Olahraga memiliki manfaat yang besar bagi tubuh anda, bahkan walaupun hanya sekedar olahraga ringan. Tetaplah aktif dimanapun anda berada karena perempuan yang lebih banyak bergerak atau beraktifitas dipercaya dapat lebih mudah hamil.

  5. Hindari Hal-hal Yang Dapat Mengganggu Kesuburan

  6. Jauhi rokok dan alkohol, selain memiliki efek buruk terhadap kesehatan, 2 hal tersebut juga memiliki pengaruh buruk pada kesuburan. Selain alkohol dan rokok, sebaiknya anda juga menghindari
    • Makanan dengan pemanis buatan
    • Konsumsi kafein berlebih, dan
    • Makanan dengan cara pengolahan yang kurang baik

  7. Cukupi Waktu Istirahat

  8. Perempuan yang kurang tidur atau beristirahat memiliki kecenderungan akan memiliki tingkat keseimbangan hormon yang kurang baik yang akan berpengaruh pada kesuburan. Cukupilah waktu tidur anda dan bangunlah dipagi hari untuk mendapatkan sinar matahari pagi. Berjemur di pagi hari dengan kondisi tubuh yang rileks dipercaya bisa meningkatkan kesuburan pada wanita

  9. Konsumsi Makanan Peningkat Kesuburan

  10. Kesuburan pada perempuan juga bisa ditingkatkan dengan cara mengkonsumsi makanan yang kaya akan
    • Asam Folat, seperti asparagus, jagung, bayam, kacang hijau, jeruk, pepaya, dan alpukat
    • Zat besi, seperti bayam, kacang tanah, dan kentang
    • Vitamin E, seperti paprika merah, sawi dan biji bunga matahari

Meningkatkan Kesuburan Wanita Agar Cepat Hamil


Royal Jelly Meningkatkan Kesuburan

Selain 5 cara di atas, anda dapat juga meningkatkan kesuburan dengan rutin mengkonsumsi suplemen peningkat kesuburan. Salah satu suplemen terbaik yang bisa anda pilih adalah Lyophilized Royal Jelly yang terbuat dari royal jelly terbaik dan dipercaya berkhasiat meningkatkan kesuburan pada wanita yang ingin dapat segera hamil.