Tips Kehamilan

Fakta Lengkap Seputar Kista, Miom & Infertilitas

Kista & Miom menjadi 2 gangguan kesehatan pada sistem reproduksi yang harus kita waspadai dan harus ditangani dengan tepat dan cepat. Namun, sebelum kita berbicara mengenai penanganan, ada baiknya jika kita mengenal terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan kista dan miom

Kista dan miom

Myom Images


2 Gangguan kesehatan pada organ reproduksi di atas ( kista dan miom ) belakangan ini menjadi kasus yang semakin banyak dialami oleh perempuan dan sangat penting untuk diwaspadai, namun meskipun terdengar tidak asing di telinga, pada faktanya banyak sekali orang yang salah mengartikan kista dan miom, tertukar atau bahkan menganggapnya sebagai gangguan yang sama. Padahal, kista dan miom merupakan 2 jenis gangguan organ reproduksi yang berbeda. Perbedaan nya adalah

Kista

Kista merupakan jaringan berisi kantung cairan terbungkus selaput yang tumbuh membesar umumnya di area indung telur, berukuran mulai dari 2 hingga 40cm dan rawan pecah.

Biasanya, kista ditandai dengan rasa nyeri saat haid, terutama pada area perut bagian bawah serta perasaan ingin buang air kecil yang lebih sering.

Pada kasus kista. perlu dilakukan pemeriksaan oleh ahli medis untuk mengetahui apakah kista yang terbentuk termasuk kedalam kasus ringan (jinak) atau ganas.

Miom

Miom merupakan gangguan kesehatan pada pembungkus otot rahim yang membentuk seperti daging yang tumbuh di dalam rahim. Ukurannya bervariasi, dan bisa terbentuk menjadi banyak di dalam rahim.

Meskipun miom cukup jarang berubah menjadi kanker, ada baiknya anda mendapatkan pemeriksaan dari ahli medis jika anda merasakan beberapa gejala miom, diantaranya perut yang terasa selalu penuh,sering merasa sakit pada area panggul dan perut bawah, dan menstruasi yang dirasa tidak normal, seperti menjadi terlalu lama atau volume darah yang bertambah.

Miom, merupakan gangguan pada rahim yang apabila tumbuh di leher rahim atau dikenal dalam istilah medis sebagai kasus miom serviks uteri akan menjadi penyebab infertilitas atau masalah sulit hamil karena dapat menghambat jalan masuk dari sel sperma.

Sebaiknya anda baca juga, 3 penyebab gangguan kesuburan pada wanita

Kista dan miom bukanlah gangguan organ reproduksi yang tidak bisa ditangani, segera periksakan diri jika anda mengalami beberapa gejala di atas atau anda terdeteksi kemungkinan besar mengalami salah satu dari gangguan kesehatan di atas.